Wednesday, July 27, 2016

Sebenarnya cantik dan ganteng itu relatif kok, ada yang suka kulit putih ada yang lebih tertarik dengan kulit yang gelap. Jadi sikapi dengan wajar ya bro.

Nah buat yang ingin kulitnya lebih cerah kalian bisa mencoba Nivea UV Extra Whitening dengan ekstrak buah Camu-camu dan Acerola Cherry. Body lotion Nivea ini mengklaim memiliki vitamin C 50 kali lebih banyak. 

Nivea UV Extra Whitening
Nivea UV Extra Whitening
Apa sih buah camu-camu itu? Camu-camu atau nama ilmiahnya Myrciaria dubia adalah buah asli Amerika Selatan di hutan Amazon. Buah ini mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Tiap 100 gram camu-camu mengandung 2-3 gram vitamin C. Seperti yang pernah kita bahas, vitamin C bagus untuk kulit dan agen pemutih yang potensial. (Baca : Vitamin C Memutihkan Kulit)

Camu-Camu
Selain vitamin C, lotion Nivea juga mengandung komponen yang disebut Hydra IQ yang mampu mempertahankan kelembaban kulit. Dan perlindungan SPF 15. walaupun kecil cukup lah buat yang kegiatan sehari-harinya lebih banyak indoor. Kandungan sunscreen pada lotion pemutih kulit itu penting lho, karena tanpa perlindungan terhadap matahari proses pencerahan kulit akan sangat lambat atau bahkan malah bisa menjadi lebih gelap. Hehehe

Tekstur lotion Nivea cenderung lebih encer dibandingan dengan lotion lain seperti Vaselin. Namun aku suka teksturnya tidak terlalu berat sehingga cepat diserap kulit. Baunya juga segar tidak bunga-bungaan, masih bisa diterima hidungku. Hehehe

Aku pakai lotion ini sering banget, setelah mandi pagi, siang sehabis istirahan, sore setelah mandi, dan malam sebelum tidur. Pakainya tipis saja. Tahu nggak, lotion pemutih itu kerjanya lebih optimal jika dipakaitipis-tipis berulang kali dibandingkan memakai tebal hanya sekali-dua kali saja dalam sehari.

Dan hasilnya memang dalam dua minggu kulitku jadi lebih cerah walaupun belum maksimal, setidaknya mendekati warna asli sebelum gosong akibat kebanyakan kegiatan outdoor. Mungkin hal lain yang mempengaruhi keberhasilan Nivea UV Extra Whitening memutihkan kulit karena aku memakai jaket yang cukup tebal tiap naik motor. Hehehe

Nivea ini sekarang jadi lotion andalanku, bahkan sekarang beli botol yang paling gede! Hehe. Mau mencoba?

Salam Ganteng

Suka artikel ini? Klik dan bagikan via

FacebookGoogle+LineTwitterWhatsapp

2 comments:

  1. Sama nie gan ane juga pake nie lotion nivea with camu2 keliatan memang hasilnya kulit lebih cerah bukan putih sebelumnya kulit ane belang karena ga tertupi seutuhnya pas lg keluar rumah

    ReplyDelete

Yang sabar ya, komennya ntar muncul kalau sudah aku approve.